Sabtu, 22 Oktober 2011

Domino kesuksesan



Beda orang, beda kepala, beda pemikiran, beda pandangan. Ini yang saya pahami. Begitu pun ketika mendefinisikan kesuksesan.

Ada yang menganggap kesuksesan sebagai kemampuan diri untuk meraih apa yang ia impikan...
Ada pula yang mengartikan kesuksesan sebagai sebuah pencapaian tertinggi dalam hidup yang dijalani...(walau pun kita sendiri gak pernah tahu???)
Sebagian lagi mengidentifikasikan kesuksesan dengan kebahagiaan...
Sementara yang lain dengan simplenya berkata kesuksesan adalah kemerdekaan finansial alias banyak uang...

Dan sebagian orang yang lain sudah barang tentu punya pandangan yang lain pula tentang hal ini. Tidak ada yang salah dalam hal ini. Tentu saja gak ada maksud juga untuk menyalahkan. Karena manusia bisa salah dan bisa benar. Termasuk saya. Karena itulah saya mencoba untuk meramaikan khazanah definisi kesuksesan.
Untuk mendefinisikan kesuksesan saya mendapat inspirasi dari kartu domino. Efek domino tentu sangat familiar di telinga Anda. Efek yang terjadi ketika Anda merubuhkan sebuah kartu maka kartu tersebut akan merubuhkan dan menghancurkan susunan kartu lain yang telah didirikan sebelumnya dengan susah payah dalam waktu yang tidak sesaat.

Secara nilai atau value sebagian orang selalu memberikan muatan negatif disaat menggunakan istilah efek domino, yaitu: sebuah kesalahan kecil yang memicu terjadinya kesalahan-kesalahan lain sehingga dampak kehancuran/kegagalan yang diberikan menjadi sedemikian besar, berat dan hebatnya. Saat ini saya akan mencoba untuk mengganti muatan negatif tersebut dengan muatan yang positif. Jika pada muatan yang negatif digambarkan bahwa sebuah kartu menjadi penyebab hancurnya posisi kartu lainnya, maka pada muatan yang positif digambarkan sebagai sebuah kartu menjadi penyebab kesuksesan bagi kartu lainnya.

Sebuah kartu = Sukses Anda menjadi sebab kesuksesan bagi Kartu Lain = Sukses Orang Lain yang ada di sekitar Anda. Dengan demikian sukses Anda mampu memberikan triger,inspirasi, dan dampak bagi banyak orang. Inilah yang saya definisikan sebagai kesuksesan, istilah saya DOMINO KESUKSESAN.

DOMINO KESUKSESAN yang menjadikan kesuksesan Anda tidak hanya mampu mengangkat diri Anda menuju tempat yang lebih tinggi, tapi juga mampu mendorong orang lain menuju tempat yang telah Anda raih dan bahkan lebih tinggi lagi.

DOMINO KESUKSESAN yang menjadikan sukses yang Anda raih tidak hanya menjadi kebahagiaan Anda semata, melainkan juga menjadi kebahagian orang-orang yang ada di sekitar Anda.

Akhirnya SUKSES ANDA bukan semata dinilai dari efek yang Anda rasakan dari kesuksesan yang Anda raih melainkan juga dinilai dari seberapa besar efek yang mampu Anda berikan bagi orang-orang yang ada disekitar Anda.

Salam Inspirasi

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More